Saturday, March 05, 2005

sAy it iN coloUr

Warna tidak hanya dipakai sebagai sebuah estetika atau keindahan semata.
Kekuatan pengaruh warna sangat besar terhadap setiap orang
Dalam kehidupan sehari-hari, tanpa sadar warna dapat mempengaruhi tubuh kita.


Warna merah mempengaruhi vitalitas, kekuatan, seksualitas, dan kesadaran.
Khasiat: Menghilangkan rasa lelah dan kantuk
Merah mengandung arti: kemasyhuran, asmara, sukses, kemenangan, keberanian,
kebahagiaan.

Warna orange berhubungan dengan kegembiraan dan keceriaan.
Khasiat: Membantu mengurangi depresi
Orange mengandung arti: lebih energik, keseimbangan, dan kehangatan.

Warna kuning mempengaruhi intelektual dan pengambilan keputusan. Warna kuning dapat menstimulasi konsentrasi.
Khasiat: Membangkitkan suasana belajar, meningkatkan konsentrasi dan logika.

Hijau merupakan warna yang alami dan menunjukkan kemurnian dan harmoni. Warna ini dapat dikatakan penyembuh yang luar biasa. Hijau digunakan untuk menyeimbangkan dan menstabilisasi energi tubuh..
Khasiat: Menguatkan sistem kekebalan tubuh, menstabilkan emosi.

Biru merupakan warna yang menenangkan dan sangat baik digunakan untuk mengatasi insomnia, asma dan migren. Warna pelengkapnya adalah orange.
Khasiat biru tua: Menghilangkan rasa takut / khawatir / stress dan menenangkan
pikiran
Biru mengandung arti: kesetiaan, renungan, ketenangan, kebenaran, idealisme tinggi.

Ungu merupakan warna dari cakra mahkota dan berhubungan dengan energi dari fungsi tertinggi pikiran. Warna ini sering digunakan untuk meningkatkan kepercayaan diri dan mengurangi rasa ketidakberdayaan.
Khasiat: Menjernihkan dan menenangkan pikiran
Meringankan gejala insomnia

Warna hitam seringkali digunakan untuk menekan nafsu makan. Bagi mereka yang berencana untuk menurunkan berat badan dapat mencoba dengan menggunakan kain alas meja berwarna hitam. Selain itu hitam memberikan kesan ‘sunyi’ dan misterius.
Hitam memberi kesan lebih berjiwa, power, seksualitas, kecanggihan (shopisticated), misteri serta keanggunan (elegance).

Putih: Dikaitkan dengan sesuatu yang suci, anggun, innocence, putih merupakan simbol dari sebuah awal pikiran yang murni. Kesannya ‘bersih’ dan bersemangat.
Putih memberi kesan kesucian, kebersihan dan ketepatan.

Abu-abu memberi kesan intelek, masa depan (seperti warna milenium), kesederhanaan, dan kesedihan. Warna abu-abu adalah warna yang paling gampang atau mudah dilihat oleh mata.

Magenta: Menyingkirkan lelah / tak bertenaga (kombinasikan dengan warna violet dan merah untuk membangkitkan energi)

Toska: Meningkatkan kekebalan tubuh

Jingga: warna yang cocok untuk meningkatkan komunikasi, karena membawa keceriaan, kegembiaraan, kreativitas, ambisi dan rasa humor.
Memberikan kesan hangat dan menciptakan atmosfir yang akrab pada ruangan.

Warna mampu merubah suasana hati seseorang.


the colour of life

warna memang kerap dihubungkan dengan kepribadian, tapi benarkah demikian? Seperti penyuka warna merah orangnya dinamis, warna biru orangnya tenang. Bayangkan Anda hidup di film Charlie Chaplin, semuanya serba hitam putih. Hidup pasti terasa kering dan membosankan. Bandingkan dengan saat Anda berada di sebuah ruangan yang piranti dan dindingnya penuh warna. Pasti perasaan ceria dan nyaman selalu meliputi Anda!

Disadari atau tidak, warna membuat hidup ini semakin bergairah. Tapi tak jarang, Anda melupakan arti dan fungsinya. Cuma menganggapnya sebagai tren yang melekat pada tubuh atau menghias ruangan sekeliling. Padahal, warna punya peran penting dalam kehidupan.

Bukan itu saja, warna punya efek yang bisa mempengaruhi pikiran dan tindakan Anda.


Mata manusia bisa melihat paling sedikit 7 juta warna. Dari sekian banyak warna ini, para ahli membaginya menjadi 2 bagian: hangat dan dingin. Sedangkan warna hitam dan putih tak dimasukkan dalam dua kategori ini. Karena bila dicampur ke warna lain akan menimbulkan gradiasi.

Contoh yang termasuk dalam warna hangat adalah merah, orange, kuning dan coklat. Dalam teori warna, jenis ini dikatakan bisa mengesankan kecepatan berpikir dan kehangatan, sekaligus menarik perhatian. Kelompok warna ini juga diasosiasikan dengan kebahagiaan dan kenyamanan. Selain itu, warna ini punya ‘kekuatan’ membuat tulisan dan gambar jadi eyecatching. Tapi sayangnya, diantara kelebihan di atas, warna hangat juga punya kekurangan. Akan jadi membosankan bila tak dikombinasikan dengan warna lain

Biru, hijau dan ungu dimasukkan dalam warna dingin. Bila melihat warna dingin, persepsi pada waktu seakan diperlambat. Maksudnya, Anda dibawa ke suasana yang lebih tenang dan santai. Perasaan ini timbul karena warna dingin lebih selaras dengan alam di sekeliling kita. Tapi hati-hati, ketenangan tadi bisa membuat orang jadi tak bergairah! Inilah sebabnya warna dingin sering diidentikkan dengan kesenduan dan kesedihan. Jadi agar selalu bersemangat, warna dingin juga perlu dipadukan dengan warna hangat. Agar lebih ceria dan tak membosankan.

Warna bisa mencerminkan jiwa.

Biru: Anda sangat membutuhkan ketenangan di atas segalanya. Jika berada di dalamnya, si biru menjadi orang perasa yang mudah sekali berempati ke orang sekitarnya. Orang penggemar warna ini bisa dibilang agak kolot, karena termasuk orang yang tak suka perubahan dalam kebiasaan dan perilaku. Kapan pun dan dimanapun si biru ingin diperlakukan penuh cinta dan kelembutan. Sehingga kalau sedikit saja digalaki, dia bisa langsung “bete”. Dan, hati-hati bila si biru sudah mencap orang tak bisa dipercaya. Ia bisa langsung alergi bila berdekatan! Untuk urusan karier, Anda bisa percaya diri jika berada di kantor yang bersuasana kerja tenang. Sebab sering membuat si bos terpana akan kepintaran mengambil keputusan.
Warna ini sering diasosiasikan sebagai warna yang melambangkan kejujuran, kesetiaan, harapan dan harmoni, selain menyimbolkan cinta spiritual, proteksi, dan kecantikan. Kesan yang didapat dari penerapan warna biru adalah ketenangan, ketentraman dan kenyamanan. Sehingga efeknya dapat memperlambat denyut jantung, menurunkan tekanan darah, menghapus stres, dan membuat kita dapat bernafas lebih dalam. Selain itu, warna ini juga memperluas imajinasi dan melancarkan komunikasi.
Biru mengandung makna kepercayaan, konservatif, keamanan, teknologi, kebersihan dan keteraturan.

Kuning: Anda termasuk orang tak bisa diam dan tak pernah gentar pada tantangan. Jangan coba-coba menantang si kuning balap mobil atau ikut arum jeram. Apalagi berhubungan dengan hal-hal yang baginya sangat menyenangkan. Pasti langsung diterima! Tapi sayangnya, ia terlalu mencemaskan masa depan. Sehingga beberapa peluang emas dan orang-orang penting terlewatkan. Tapi di balik itu, kedamaian dan kebahagiaan adalah tujuan akhir yang selalu diidamkan. Dalam pekerjaan dan percintaan, Anda ingin selalu di pihak yang menentukan. Jika ada sesuatu kurang sreg di hati, tanpa ragu-ragu Anda akan membuat perubahan. So watch out guys!
Penyuka warna kuning banyak yang berkepribadian menarik. Ia selalu terlihat ceria dan pintar mengekspresikan dirinya. Lihat saja disekelilingnya, selalu ditata dengan benda-benda berwarna meriah seperti kepribadian si pemiliknya. Kalau sudah berbicara, mulut rasanya tak bisa direm. Anehnya, semua orang selalu tertarik mendengar cerita Anda. Tapi jika belajar jadi pendengar yang baik, ia bisa jadi konsultan hebat.
Kuning adalah warna yang menyenangkan karena kesannya ceria dan energik. Sifatnya meningkatkan semangat dan menstimulasi energi positif. Selain itu, warna kuning juga merupakan simbol dari keberuntungan. Warna ini mudah beradaptasi dan fleksibel. Kuning sering dihubungkan dengan ego, keinginan, dan intelektual. Karena itu, warna ini dipercaya dapat meningkatkan energi dan aktivitas mental, meringankan pikiran, juga menstimulasi otak kiri. Kuning juga memiliki manfaat untuk mengaktivasi saraf-saraf penggerak dan dapat mengembangkan energi dari otot sehingga memberikan efek positif.
Yellow memberi arti lebih optimis, harapan, dan filosofi.

Pink: Kasih sayang, cinta dan kehangatan pada si dia, keluarga dan pekerjaan tak pernah berkurang.tapi terkadang Anda lupa untuk mencintai diri sendiri. Sehingga urusan pribadi jadi nomor kesekian. Tapi untuk urusan selingkuh-karena kurang pandai menyembunyikan emosi-Anda bukan jagonya. Anda anti bertingkah kekanak-kanakan. Sangat matang dan segalanya penuh perhitungan. Jangan ragu memberi nasehat atau mengulurkan bantuan kepada teman yang mengalami kesusahan. Kelak mereka akan berterimakasih kepada Anda!


Hijau: Senang bekerja keras dan menikmati setiap detik jerih payah yang sudah dilakukan. Perasaan mengendalikan, bangga dan pengakuan dari orang lain sangat penting bagi Anda. Dalam bekerja, kalau ‘diacuhkan’ atasan atau rekan kerja, hasil kerja Anda malah bisa lebih baik. Meski begitu tujuan Anda tetap satu, membuat orang lain terkesan. Dalam kehidupan sosial , semangat dan gairah hidup bisa menular ke orang-orang terdekat. Tapi lebih baik perhatikan dulu mood mereka. Karena tak semua orang mau tertular. Apalagi kalau sedang punya masalah besar.
Dalam memandang hidup, Anda penuh perhitungan dan kehati-hatian. Tak mudah membuat Anda percaya pada orang lain. Butuh waktu dan beberapa bukti sampai ke taraf percaya. Maklum, pernah punya pengalaman buruk. Tapi meski gampang curiga, jauh di lubuk hati yang paling dalam , Anda orang yang baik dan selalu bersedia menolong orang lain.
Mengingatkan kita akan alam, juga sering dikaitkan dengan harmoni, kejujuran, dan keseimbangan. Warna ini dipercaya dapat membawa keberuntungan, kebahagiaan, dan kemakmuran. Efek dari warna ini adalah memberi perasaan diterima dan kemantapan. Penyuka warna ini sering dikaitkan dengan sifat baik hati, peduli, dan simpati pada lingkungan serta dapat meringankan masalah-masalah yang mengganjal di hati.

Merah: Dinamis, punya gairah hidup menggelora dan haus pengalaman. Itulah Anda! Jadi tak heran bila Anda pernah ikut les kungfu, rela diaturkan blind date sampai mencicipi daging ular. Bagi Anda hal-hal seperti ini malah membuat hidup semakin berwarna. Ajakan berkencan di kafe, hanya membuat mata terbuka setengah jam pertama. Selebihnya, ngantuk berat! Tapi kalau hiking di gunung, atau ke dunia fantasi naik rollercoaster berkali-kali. Wah, bisa membuat Anda jatuh berat pada si dia! Kalau sudah begini, apapun akan dilakukan untuk memiliki cintanya. Terutama sentuhan-sentuhan erotis yang mendebarkan hati.
Karakter si merah sangat mencuat di tengah kelompoknya. Sebab mereka selalu aktif dan senang bersaing. Tak heran sering jadi pemenang, karena Anda tahu apa yang diinginkan dan bagaimana cara mendapatkannya. Disamping itu Anda penganut prinsip: nikmati hidup hari ini bukan besok! Bagi Anda besok ya besok. Jadi orang tak perlu heran bila melihat Anda hari ini tertawa terbahak-bahak. Dan besoknya, langsung diam seribu kata. Anda perlu lebih pintar menyeimbangkan hidup. Caranya lakukan apa saja yang membuat hari esok tetap ceria.
Warna merah dikaitkan dengan kekuatan, hasrat, insting, dan vitalitas. Penggunaan warna ini secara konstan dapat membangkitkan perasaan menghargai diri sendiri dan meningkatkan kewaspadaan. Sifatnya yang dominan membuat warna ini dapat menghidupkan suasana agar terasa berenergi dan dinamis. Kesannya hangat, semangat, dan makmur. Merah muda adalah gradasi dari merah yang dikaitkan dengan rasa cinta dan kasih sayang, serta menenangkan.
Merah dalam banyak hal memberikan inspirasi, power, energi, kehangatan, cinta, nafsu, dan agresi

Coklat: Sensualitas terpancar sempurna dari diri Anda. Itulah yang membuat Anda hampir tak pernah tak punya kekasih. Anda sangat butuh tempat yang tenang dan aman dimana suasana hati dan hidup kembali seimbang. Anda seorang yang dapat diandalkan sehingga karier dan hubungan cinta nyaris berjalan mulus. Tapi ingat, jangan sering gede rasa. Karena sekali Anda terselip melakukan kesalahan, bisa kehilangan kepercayaan dari orang lain. Selain itu, penyuka warna coklat punya ilmu bergaul cukup tinggi. Teman-teman Anda datang dari berbagai lapisan. Tapi bukan berarti mudah dimanfaatkan orang, karena cepat tahu siapa yang ingin memanfaatkan Anda dan langsung pergi menghindar.
Dikaitkan dengan warna-warna tanah, coklat adalah warna yang kesannya paling ‘membumi’, sehingga membuat kita merasa dekat dengan alam. Coklat bisa menjadi sumber energi yang konstan, serta membuat kita merasa kuat. Warna ini mewakili rasa aman, komitmen, dan kepercayaan. Coklat memberikan kesan hangat dan nyaman.


Ungu: Ciri khas Anda pintar menyenangkan orang lain apalagi orang terdekat. Sehingga seringkali diajak teman-teman yang sedang galau bertemu. Bukan untuk curhat atau minta nasihat, mereka cuma duduk santai mengajak becanda. Tapi terkadang karena terlalu memperhatikan orang lain, Anda jadi kurang perhatian pada diri sendiri. Kalau sedang bermasalah, Anda juga butuh dihibur oleh orang lain. Kumpulkan sahabat, janjian di kafe dan ceritakan semua masalah. Lalu paling penting, tertawalah sepuas-puasnya.
Kalau melangkah masuk ke sebuah ruangan, ada sesuatu yang membuat orang terpesona melihat Anda. Kepribadian yang penuh pesona juga didukung oleh selera berdandan yang unik, tapi tetap membuat Anda semakin cantik. Dihari yang baik, senyum Anda selalu mengembang. Disertai tingkah yang sedikit kekanak-kanakan. Tapi di hari yang buruk-senyum manis langsung hilang, tinggal wajah suram. Kalau sudah begini orang disekeliling pilih menyingkir. Untuk membangkitkan mood kembali, ajak teman berdiskusi soal fashion terbaru. Atau minum segelas jus buah yang menyegarkan.
Efeknya tenang dan menyejukkan. Seringkali dikaitkan dengan kesan yang berhubungan dengan wawasan yang luas, martabat, kehormatan dan intuisi (violet), damai dan sejahtera (lavender) bahkan kesan agung (ungu tua). Pengaruh warna ini adalah dapat menginspirasikan pikiran dan membuat hati lebih tenang.
Ungu atau jingga bermakna lebih spiritual, misteri, dan kebangsawanan.



Ahli fisiologi dan psikologi menjelaskan ada 4 warna primer: merah, hijau, kuning dan biru.

Merah

-Merah Cabe: warna ini melambangkan kondisi psikologi yang menguras tenaga. Warna ini mempunyai pengaruh produktivitas, perjuangan, persaingan dan erotisme.
-Merah Orange: warna ini melambangkan kekuatan, kemauan atau ambisi. Sifatnya: agresif, aktif, eksentrik.
Pengaruhnya: berkemauan keras, penuh gairah, dominasi, jantan.
-Merah Jambu: warna ini melambangkan romantisme, feminim.
Warna ini mempunyai sifat menuntut dalam kepasrahan, menggemaskan dan
jenaka.


Biru: Warna ini melambangkan ketenangan yang sempurna

-Biru Tua: warna ini melambangkan perasaan yang mendalam.
Sifatnya: konsentrasi, kooperatif, cerdas, perasa, integritas.
Pengaruhnya: tenang, bijaksana, tidak mudah tersinggung, banyak kawan.
-Biru Muda: warna ini melambangkan elastisitas dan ambisi.
Sifatnya: bertahan, protektif, tidak berubah pikiran.
Pengaruhnya: keras kepala, teguh, sering bangga diri, berpendirian tetap.


Kuning: warna ini melambangkan kegembiraan. Warna ini mempunyai sifat: leluasa dan santai, senang menunda-nunda masalah. Berubah-ubah tapi penuh harapan, mempunyai cita-cita setinggi langit dan semangatnya juga tinggi.

-Kuning Terang: warna ini melambangkan spontanitas yang eksentrik.
Sifatnya: toleran, investigatif, menonjol.
Pengaruhnya: berubah-ubah sikap, berpengharapan, dan dermawan.

Hijau:
Warna ini melambangkan adanya suatu keinginan, ketabahan dan kekerasan hati. Mempunyai kepribadian yang keras dan berkuasa. Warna ini mempunyai sifat: meningkatkan rasa bangga, perasaan lebih superior dari yang lain. Orang yang menyukai warna ini umumnya senang dipuji, senang menasehati orang lain.






Warna memiliki karakterisrik sifat yang secara tegas mempengaruhi psikis seseorang, serta dapat memberikan berbagai inspirasi yang membangkitkan reaksi emosi, seperti uraian di bawah ini:

Merah muda : Feminin-Lembut-Lunak-Cantik-Romantis
Merah : Energik-Perkasa-Dinamis-Aktif-Panas
Krem : Lembut-Klasik-Ekslusif-Netral-Hangat-Manis
Orange : Riang-Populer-Keras-Terang-Bersemangat-Panas
Kuning Muda : Gembira-Cerah-Hangat-Lembut-Cantik-Manis
Kuning : Hangat-Menarik-Gembira-Energik
Hijau Muda : Segar-Gembira-Ceria-Pertumbuhan
Hijau : Klasik-Sejuk-Keduniawian-Eksklusif-Tenang
Biru : Klasik-Kuat-Percaya diri-Tenang-Profesional
Biru Muda : Tenang-Bersih-Lembut-Pintar-Relaks
Ungu Muda : Klasik-Tenang-Lembut-Pintar-Relaks
Ungu/Violet : Manis-Cantik-Eksotis-Hangat-Lembut-Tropis
Abu-abu : Klasik-Sejuk-Sederhana-Berkualitas-Membosankan
Cokelat : Maskulin-Kaya-Pertahanan-Hangat-Kebergantungan
Putih : Terang-Murni-Bersih-Suci-Klasik-Kemilau-Duka
Hitam : Klasik-Elegan-Mistis-Kuat-Keras-Seksi-Dramatis
Perak : Eklusif / kesan mahal-Elegan-Klasik-Sejuk
Emas : Energik-Perkasa-Dinamis-Aktif-Panas



Informasi diatas dirangkum dari buku “Colour Therapy: Pengaruh dan Kekuatan Warna dalam Kehidupan”, Enigma Publishing, Yogyakarta, Desember 2004

3 Comments:

Blogger andi nur baumassepe said...

BOLEH NEH BUKUNYA,.. :p

7:06 AM  
Anonymous Anonymous said...

maaf.. saya boleh tau ga beli bukunya dimana, soalnya saya rencananya mau skripsi tentang terapi warna tapi ga nemu textbooknya.. di gramedia habis dari dulu stoknya kosong.. di tempat2 pasar buku di bandung juga ga ketemu2.. trima kasih ya.. kalau bisa tolong dibales ke chwooieh_gwoech@yahoo.com

6:54 AM  
Blogger RC said...

gue suka ungu. Tapi tetap saja insomnia..segalahobi.blogspot.com

1:03 PM  

Post a Comment

<< Home